Gelegar Musik Asik Dari Apple iTunes

Musik merupakan salah satu cara bagi seseorang untuk melepaskan ketegangan, maupun kepenatan. Dengan musik, pikiran yang tegang dan penat bisa kembali rileks, tenang, dan bahkan mungkin akan melahirkan ide-ide brilian dalam menghasilkan karya terbaik. Adalah Apple iTunes yang dirancang untuk mampu mewujudkan itu semua.

Selera musik yang didukung perangkat berkualitas, menjadi sebuah impian bagi para pecinta musik. Baik dari kualitas suara, maupun kemampuan pendukung dari media pemutar musik itu sendiri. Para pecinta musik, biasanya akan selalu mengikuti perkembangan lagu terbaru.

Untuk mendukung hobi ini, kamu tentu membutuhkan sebuah media pemutar musik yang memungkinkan untuk menampung lagu dalam jumlah yang cukup besar.

Baca juga: IPad Pro, Gawai Andalan Apple

Apple iTunes

Apple memberikan jawaban atas kebutuhan ini dengan menciptakan iTunes. Dengan menggunakan iTunes maka memutar musik akan bisa dilakukan semudah yang terdengar.

Melalui perangkat ini, kamu akan bisa selalu menikmati musik terbaru dengan fasilitas pengunduhan lagu terbaru.

50 song list

Untuk mendengarkan lagu yang sudah diunduh ini, kamu bisa melakukannya secara offline. Sebab, perangkat iTunes ini dilengkapi kemampuan menyimpan 50 juta lagu.

Tentunya, kamu tidak perlu harus menghapus lagu kesayangan kamu hanya untuk mendapatkan ruang lebih saat mengunduh lagu terbaru.

Baca juga: Apple Watch Series 4, Jam Tangan Andalan Masa Kini

Fitur Pelengkap

iTunes juga memudahkan kamu dalam memilih jenis lagu yang hendak diputar. Karena di dalam Apple iTunes terdapat fasilitas yang memungkinkan kamu untuk menggabungkan kumpulan lagu secara bersama dari beberapa musisi yang berbeda.

Dengan begitu, kamu pun bisa menikmati musik menyesuaikan dengan suasana hati dan situasi yang ada. Selain itu, kamu juga bisa saling berbagi koleksi lagu dengan teman. Hal ini membuat kamu bisa menikmati koleksi lagu baru tanpa harus mengunduh di internet. 

Tentunya, hal ini cukup mengasyikkan, bukan? Selain bisa menikmati musik terbaru, kamu juga bisa menambah keakraban dengan teman kamu.

Kamu pun bisa memantau tren musik dunia dengan mudah. Hal ini bisa dilakukan dari perangkat iTunes yang terhubung dengan tangga lagu global terbaru, dan sekaligus kamu juga bisa menyaksikan video klip dari artis kesayanganmu cukup melalui iTunes ini.

Dan bahkan, setiap hari Jumat kamu akan mendapatkan informasi mengenai lagu yang bisa memberikan inspirasi pada kehidupan. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan semangat baru dari setiap musik yang kamu nikmati bersama iTunes.

Baca juga: Ini Beda Authorized Reseller dengan Premium Reseller Produk Apple

Konektivitas Apple iTunes

Untuk bisa mengoleksi lagu yang hendak Anda dengarkan, caranya pun cukup mudah. Hanya dengan satu ketukan saja di layar maka Anda bisa memilih lagu mana saja yang hendak diputar.

itunes apple

Dengan begitu, Anda bisa menikmati musik sesuai dengan yang diinginkan tanpa harus mendengarkan musik lain yang tida Anda sukai.

Suka bernyanyi mengikuti lagu tapi tidak hafal dengan lirik lagu tersebut? Tidak perlu khawatir, karena dengan iTunes dari Apple, Anda bisa bersenandung mengikuti irama lagu.

Sebab, terdapat fasilitas lirik lagu yang disediakan dalam aplikasi gawai iTunes tersebut.

Tentu, hal ini membuat Anda tidak perlu lagi membawa tulisan lirik lagu saat hendak bernyanyi bersama musisi idola Anda. Cukup dengan menyaksikan tampilan di layar iTunes, maka Anda bisa turut bernyanyi.

Bila Anda kurang puas mendengarkan musik melalui headset, jangan khawatir, sebab, dengan dibenamkannya perangkat bluetooth di iTunes, maka Anda bisa menghubungkan iTunes dengan perangkat lain seperti Apple TV atau speaker yang memiliki fasilitas Airplay.

Dengan begitu, Anda bisa menjadikan iTunes sebagai head unit yang akan menyajikan semua pilihan lagu kesayangan Anda.

Dan melalui perangkat lain, Anda bisa menikmati kualitas suara yang lebih dahsyat. Meskipun sebenarnya, dengan menggunakan headset saja Anda sudah bisa menikmati kualitas musik yang prima.

Baca juga: Beli Produk Apple? Ini Tempatnya

Penutup

Menarik bukan informasi mengenai Apple iTunes ini. Pastinya, untuk kamu yang “gila” musik, perangkat ini wajib kamu miliki lho.(k@)

Sumber gambar: Apple

3 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *